Itinerary 5 Hari 3 Kota di Malaysia (Kuala Lumpur, Ipoh & Kuala Kangsar) Total Biaya 2,2 Juta Rupiah

Assalamualaikum Wr. Wb.

Kali ini #JalanHeru akan bagi itinerary realisasi waktu backpackeran lima hari dari tanggal 4 sampai 8 April 2019 di tiga kota Malaysia yakni Kuala Lumpur, Ipoh dan Kuala Kangsar. Total biaya hanya 2,2 juta rupiah. Murah dan hemat bukan?

IMG_20191212_203930_413
Kuala Lumpur Ipoh – Kuala Kangsar

Oh iya, total biaya gak termasuk oleh-oleh yah! Tenang, beli ‘buah tangan’ dapat disiasati dengan jastip alias jasa titip. Gimana, menarik bukan? So pasti karena #JalanHeru itu akronim dari jalan hemat dan seru. Nah, gak usah panjang lebar kali tinggi sama dengan volume, mari kita lihat itinerary MalaysiaTrip ala #JalanHeru, boleh disimpan dan juga disebar! 😀

Screenshot_20200330-171740

Screenshot_20200330-171744
Itinerary 5 Hari 3 Kota di Malaysia (Kuala Lumpur, Ipoh & Kuala Kangsar)

BTW, itinerary di atas sangat cocok bagi kalian yang punya waktu cuti sedikit tapi ingin liburan di tiga kota Malaysia. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam rangka mengikuti itinerary di atas dengan biaya yang sama atau bisa lebih murah adalah sebagai berikut:
-Tiket Pesawat, Bus & Train-

Tiket pesawat yang #JalanHeru dapatkan bukanlah promo yang ‘wah’ banget yakni PP Palembang-KL sekitar 600k IDR. Kalian bisa dapat harga tiket pesawat lebih murah misal saat free seat Air Asia, promo aplikasi, dll.

IMG_9749
Air Asia selalu menjadi idola bagi traveler hemat

Untuk tiket bus dari Kuala Lumpur ke Ipoh beli langsung di Bandar Tasik Selatan (BTS) dengan harga normal dan bayar tunai sebesar 20 ringgit. Kalian bisa dapat harga tiket bus lebih murah misal ada promo di aplikasi.

P_20190406_154138_vHDR_Auto
Bus Plusliner yang kami tumpangi dari Kuala Lumpur ke Ipoh

Sedangkan untuk tiket ETS KTM Gold Train dari Ipoh ke Kuala Lumpur sebesar 35 ringgit, beli langsung di loket tiket KL Sentral atau Ipoh Railway Station. Kalian bisa dapat harga tiket kereta lebih murah misal ada promo di aplikasi.

P_20190408_155038_vHDR_Auto
ETS KTM Gold Train, kereta semi cepatnya Malaysia

-Penginapan-

Kami berdua dapat hotel murah di aplikasi Traveloka. Saat di KL menginap di my hotel @ Sentral 2 per orang 2 malam sebesar 201.500 rupiah dan saat di Ipoh menginap di Abby by The River Hotel per orang 2 malam sebesar 257.000 rupiah.

P_20190406_093519_vHDR_Auto
my hotel @ Sentral 2 terletak hanya 5 menit dari KL Sentral

Gimana kalo gak ada promo? Tenang, kalian bisa dapat harga penginapan yang lebih murah misal di hostel, guest house, kamar dormitory, dll. Mau gratis? Tenang, kalian bisa memanfaatkan aplikasi Couchsurfing dan request stay dengan host kota tujuan.

P_20190408_092846_vHDR_Auto
View cantik dari rooftop Abby by The River Hotel, Ipoh

Oh iya, kami juga tidur di KLIA2 untuk akhir perjalanan kali ini. Carilah tempat yang ada karpet ambalnya biar tidur nyenyak dan peluk erat tas kecil berisi barang penting serta jangan lupa tutup dengan selimut tetangga, hehehe.
-Konsumsi-

Nah ini, perihal konsumsi, alhamdulillah, semua tempat makan yang ada di itinerary di atas adalah halal dan relatif murah. Kalo dapat breakfast di hotel, jangan sampai terlewatkan. Oh iya, jangan lupa makan dan minum makanan khas kota yang kita kunjungi.

P_20190406_222238_vHDR_Auto
Nasi LemakCappucin Ais Kerabu SotongNasi Ayam Panggang – Tek Tarik Suam

-Transportasi-

Untuk transportasi saat melakukan traveling, #JalanHeru selalu mengusahakan untuk mencoba beberapa moda transportasi umum di kota tersebut. Misal di Kuala Lumpur naik bus bandara, LRT, Monorel, dan free bus GO KL biar hemat. Di Ipoh naik Grab Car, sewa sepeda dan jalan kaki. Di Kuala Kangsar naik Bus Perak Transit, jalan kaki dan nebeng kereta (mobil) penduduk sekitar karena suatu hal.

-Internet-

Untuk koneksi intenet selama di Malaysia, kami beli kartu tune talk 15 GB di aplikasi Klook dengan harga 72.000 rupiah dan ambilnya di KLIA 2 saat hari pertama. Untuk menghemat, kami hanya beli satu kartu dan sharing tethering data.

Screenshot_20200330-204900_1
Tukarnya di KLIA 2, jalan sebelah kanan pintu Selamat Datang Malaysia

-Ibadah-

Ini yang paling penting, kalo lagi traveling jangan lupakan ibadah (kalau islam sholat wajib 5 waktu misalnya). Ingat! Yang memberi rezeki kita agar bisa jalan-jalan adalah Allah, berarti harus ingat Allah di manapun dan kapanpun. Sholat juga bisa di mana saja. Usahakan berjamaah di masjid atau mushola atau hotel, bila diperjalanan jauh bisa dijama’, kalo lagi di kendaraan misal pesawat, kereta, bus, dll, bisa sholat posisi duduk. Gak ada air untuk wudhu? Tenang, bisa tayamum. Insya Allah berkah, hehehe.

*Gimana? Aku menarik gak? Maksudnya, postingan perihal itinerary ini menarik gak? Kalau mau bertanya lebih banyak silakan komen di bawah! Terima kasih sebelumnya, mari berdoa agar pendemi virus corona Covid-19 segera berakhir dan kita bisa liburan hemat lagi! 😀

Wassalamualaikum Wr. Wb.

36 pemikiran pada “Itinerary 5 Hari 3 Kota di Malaysia (Kuala Lumpur, Ipoh & Kuala Kangsar) Total Biaya 2,2 Juta Rupiah

  1. Wahhh ini bisa jadi option buat yang ingin liburan, backpacker keluar negeri dengan budget hemat ya kak, tapi yang jadi pertanyaan kalo di Kuala kangsar itu bisa nebeng penduduk sana ya kak? 😂😂

    Disukai oleh 1 orang

    1. Wahh ini bisa menjadi pilihan seru nih, itinerary nya menarik sekali kak, harganya sangat bersahabat.. kebetulan aku pengen banget kesana…
      Semoga saja covid-19 ini segera berakhir jadi bisa liburan lagi ya…

      Disukai oleh 1 orang

  2. Wuah… Kebetulan juni nanti mau ke malaysia dan belum ada itinerary. Kebetulan juga ini perjalanan solo pertama keluar negeri. Infonya detail, emamh bingung mau beli internet dan transpotasi disana. Dan emang pengen juga ke IPOH btw. Terima kasih atas informasinya kak heru.

    Semoga keadaan sudah membaik oas juni, soalnya tiket promo. Mau cancel hangus aja itu nanti hehe

    Disukai oleh 1 orang

  3. Selama 5 hari keliling 3 kota dinegeri orang, cukup makan dgn 2,2 juta itu bikin bahagia😁 pengalamannya makin nambahin bahagia… Bener2 maksimal ya om, bahkan setelah sholat subuh pun bisa langsung eksplore wisata religi. Menarik dan perlu stamina oke biar maksimal semuanya🤗

    Disukai oleh 1 orang

  4. Bacpacker tuh impian banget. Tapi keberanian masih maju mundur terus. Gak terealisasi juga sampe sekarang. Sebenarnya yang paling dibingungkan itu ‘komunikasi’. Gak bisa english apa lagi bahasa lain.

    Disukai oleh 1 orang

  5. wajib bauangett save artikel ini aku pengen bangettt traveling ke dusun dusunnya malaysia gitu hahahaa penasaran suasananya semegah KL apa gak. makasih heru infonya

    Disukai oleh 1 orang

  6. Rencanonyo bakal jalan ke malaysia habis haji. tapi cak manolah ye.. pengen tapi kondisi lg tak memungkinkan. Covid ohh Covid.. enyahlah kau 😥

    Disukai oleh 1 orang

  7. Duh kan ngiri haha
    Murah bangetlah, dengan budget 2,2 jt udah dapet seabrek cerita kek gitu. Saya aja ke Surabaya habis 2 jutaan, hanya berkeliling beberapa wisata yang terkenal. Habis untuk byr perjalanan aja haha
    But, gak bisa disamain ya antar tempat. Kan udah punya nilai plusnya masing2

    Disukai oleh 1 orang

  8. Mupeng pengen jalan2 backpacker gitu ke LN. Tapi dah ada ekor nih jadi maju mundur cantik wkwkwkwkw. Apalagi dah keder duluan sama keluarga yang selalu antre minta oleh-oleh ,x_x

    Padahal mau jalan heru – jalan hemat dan seru, eh jadinya bakal dikuar budget kalo gitu. Huhuhu

    Suka

Tinggalkan komentar